Kamis, 16 Agustus 2018

Dear Papi

Dear Papi.....

Tidak pernah menyangka kehilanganmu adalah sesuatu yang lebih sulit daripada yang kubayangkan......

Ya..kata orang aku kuat dan mandiri....
Tapi air mata ini belum ingin berhenti....

Aku bersyukur untuk yang Tuhan buat bagimu....
Karena aku tahu perjalananmu tak mudah dan berliku....

Tapi jujur anakmu rindu......
Aku tidak berniat membebani pergimu....
Papi....

Jangan tengok lagi ke belakang....
Bertemulah dengan Tuhan Yesus  dan bahagialah...
karena tak ada lagi sedih susah sakit untukmu....

Aku hanya rindu....
Hanya itu.....

Kelak kita akan bertemu lagi ya Papi....
Tunggulah kami.....

Natal Panasonic 2024