Senin, 17 Desember 2012

Tokyo Love Story

Tokyo Love Story...................
Kisah cinta fenomenal dari negeri sakura. At least fenomenal pada jaman angkatan saya. Jaman saya SD.
Sempat diputar di Indosiar beberapa kali. Saya baru bisa menontonnya ketika jam tayangnya pukul 20.30 karena pada jam tayang pertama kali saya harus "bersaing" dengan my Dad yang tontonan "wajib-nya" tiap jam setengah tujuh malam itu Seputar Indonesia. Belum lagi harus tebal kuping sama nasehat Nyokap yang bilang kalau tontonan ini belum cocok untuk anak SD seperti saya......well..Kanji and Rika are living together gitu.....hmmmm..I'm not planning to do the same right until this moment though....wkwkwk....jadi that part gak terlalu ng-efek :p

Tokyo Love Story....................
Entah mengapa di usia SD itu, saya sudah mengidentifikasikan diri saya seperti Rika Akana.
Yang ingin bisa mencintai Kanji...ya seperti yang dilakukan seorang Rika Akana. My Kanji.....walau saat itu belum kebayang akan seperti apa...atau siapakah My Kanji would be.
Yang sadar kalau cinta Kanji pada Rika gak akan pernah sebesar cintanya pada Satomi, tapi tetap berusaha mencintai Kanji sebesar yang Rika bisa.
Yang mau menunggu Kanji, walau sikap berkata keras untuk pergi kalau sampai Kanji telat semenit saja, tapi kenyataannya masih menyimpan harap kalau Kanji setidaknya punya usaha untuk datang walau terlambat......
Menunggu....menunggu begitu lama hingga jalanan menjadi sepi. Masih berharap, walau ternyata sia-sia.
Menjadi Rika, yang masih bisa tersenyum walau sedang sedih.
Menjadi Rika, yang penuh semangat.
Menjadi Rika, yang tidak cantik mutlak - tapi keceriaan dan semangatnya bisa membekas di hati pria yang pernah menyukainya.

Ya....saya ingin bisa seperti Rika..................................................
Walau end up-nya gak sama Kanji,
at least Kanji punya kenangan manis yang bisa disimpan dalam hatinya about Rika :)

Jumat, 14 Desember 2012

Aku - Kamu - gunakanlah tepat pada tempatnya


Kata “aku-kamu” akan terasa berbeda kalau digunakan oleh seseorang yang punya arti lebih buat kita. Walau mungkin tak selamanya kata itu ia gunakan karena memang ia menganggap kita “lebih”.
Mungkin memang cara bicaranya demikian ke semua orang.
Mungkin.....
lebih baik memakai kata "mungkin" supaya tidak ada pendar harap yang terlalu terang.

Maka mari kita gunakan kata :  "Aku - Kamu" tepat pada tempatnya....hehehe.........

Just a thought..........

Sebentar lagi saya akan bertambah tua..............
Mungkin akan ada beberapa kerutan baru yang menghiasi muka...........
Guratannya seakan merupakan jejak
yang ditinggalkan oleh pergumulan-pergumulan yang sempat menyapa garis kehidupan saya..................

But it's OK!
Itu juga merupakan tanda, bahwa saya berhasil melewatinya................
bersama Tuhan yang menguatkan saya......................

Rabu, 28 November 2012

Goodbye


So this is it.......
The time has arrive......
To say and do....our separate ways....

It is not easy.....it’s never been since the beginning...
But I want to try to set my self free............
Free from a long waiting and tears.............

Nobody said it will be a dry goodbye...........
Because it will bring tears definitely............
But I’m willing to try, for a new beginning.....for me.

Yes I am afraid for what lies ahead.............
But at least I try...........................................

Maybe it’s you I will meet ahead.................
Maybe someone new..................................
I never know..............................................

But for this time being, a ‘bye’ is my cure....
I don’t expect you to understand.................
I just want to walk my way alone, for now...
I hope we'll meet again in the future..............

Kamis, 15 November 2012

Memory Masa Kecil (The 90's Generation)


Ingin sekali tiba-tiba menuliskan hal-hal yang mengingatkan saya tentang masa kecil-masa remaja saya. Hal-hal yang saya suka....hal-hal yang ternyata bukan saya sendiri yang menyukainya..kalau browsing...yang sejaman dan seumuran ternyata sukanya juga hampir sama :p ibarat remaja sekarang yang rata-rata tergila-gilanya sama rata : Suju, One Direction, etc. So here's the list...siapa tau diantaranya juga pernah jadi kesukaan anda...hehehe.

Kartun :
  • He-Man, GI Joe (sampe punya baju kaosnya pas kecil)
  • Super Baby (sebenernya sih gak tau judulnya..yang pasti bicara si bayi "gugugaga" pura-pura jadi bayi biasa kalau ada ortunya, padahal dia pahlawan bayi)
  • Pulang SMP kalo gak salah dulu, di TPI tiap Senin-Jumat ada rangkaian kartun kayak Kung Fu Boy, Putri Duyung, Yaiba dan temen-temennya.
  • Ikyu San (sayangnya kalau gak salah tiap hari minggu deh, jadinya jarang nonton karena sekolah minggu. Kisah si anak pintar yang kalau lagi mikir pasti ada bunyi "tuk-tuk-tuk")
  • Saint Saiya (sampe ngebentuk geng pas SD, gw jadi Siriyu cuman gara-gara rambutnya panjangnya sama kayak Siriyu-padahal sukanya sama Yoga :p)
  • Sailor Moon (siapa sih yang gak suka sama Tuxedo Bertopeng :p ini mungkin yang juga jadi asal-muasal gw ngefans berat sama Mas Nunu -Keanu Reeves- dia seakan perwujudan nyata dari sosok Tuxedo Bertopeng yang kurus tinggi berambut hitam..wkwkwk)
  • Candy-Candy (walau lama-lama boring saking kepanjangannya. Cuman suka awal-awalnya aja, lagian gak bisa nonton tiap kali -sekolah minggu-)
  • Yang ini nontonnya di Kaset Video boleh nyewa : gw gak tau judul aslinya, tapi gw bahasain sendiri sebagai "Manusia Baja", "Putri Kosmos", "Lulu". Kalau Manusia Baja, dia bisa berubah jadi robot raksasa/ pakai baju robot. Kalau Lulu tugasnya mencari bunga 7 rupa. Kalau Putri Kosmos uniformnya warna pink :p
  • Magic Girls : favorit banget, secara Emma jadi Tomomi, gw jadi Mikage - disesuaikan dengan potongan rambut :p
Film Seri :
  • Wild Wild West (jagoannya ganteng..wkwkwk)
  • Knight Rider (David Hasselhoff jadi rebutan temen-temen di sekolah yang ngaku-ngaku jadi pacarnya, ampun deh padahal masih TK..wkwkwk)
  • Everwood (ngefans gilak sama Ephram-nya yang kewlll abis :p)
  • Smallville (yang lain ribut ngefans sama Clark Kent, gw bela-belain nonton tiap kali di SCTV cuman buat liat Lex Luthor-nya)
  • Detektif Poirot yang siarannya siang-siang di RCTI. Smart series.
  • Full House (yup....I adore Uncle Jesse very much - ganteng kaleeeee.....pacar khayalan anak kacuping alus kayak gw jaman itu :p)
  • Santa Barbara and Dynasty (perselingkuhan kanan-kiri muka belakang yang udah gw tonton jaman masih piyik..hahaha)
  • Saved by The Bell (ngefans gilak sama Zack-nya wkwkwk)
  • Dawson's Creek (yang ini kalo nonton kudu ngumpet-ngumpet dari Emak...soalnya dibilang belum cukup umur buat nonton beginian :p)
  • Charmed (sampai bikin geng sesuai urutan tertua sama Emma n Yosi :p)
  • The X-Files (tontonan wajib gw.Shipping Mulder-Scully abis. Ini nih yang bikin gw ter-influence "Alien Minded")
Musik :
  • Boyzone pas SD (ngefans ampun-ampunan sama Ronan-nya wkwkwk. Ampe tiap hari nongkrongin MTV by Request cuman buat liat video klip mereka diputer karena yang mesen segudang. Gak punya duit jajan tapi bela-belain kirim surat ke Singapura buat request video Boyzone diputer di MTV and sambil berharap bisa jadi request of the day yang bisa dapet hadiah..hahaha secara jaman itu belum ada Youtube)
  • Tommy Page sama Kavana (karena gantengnya sih hahaha...)
  • Creed (sayang giliran kemaren mereka konser gw g bisa nonton :( )
  • Blue (kaset pertama yang gw beli sekaligus konser pertama yang gw tonton pake duit sendiri hasil menang nulis cerpen)
  • Maroon 5 (Songs about Jane tetep jadi masterpiece menurut gw)
  • Lifehouse (huhu giliran mereka konser disini gw gak tau :(  )
  • Westlife (baru keturutan bisa nonton konsernya pas udah kerja and ternyata jadi konser terakhir mereka di Indonesia sebelum abis itu declare mereka bubaran -lucky me n my sister, walau perjuangan percaloannya ampun-ampunan)
yah nulisnya segitu dulu yak...nanti kalo keinget lagi ditambahin lagi. hehehe......

Senin, 15 Oktober 2012

Serabutan

Hati ini lagi bak sebuah pekerjaan serabutan.
Gak jelas job desk-nya. Gak tetap ketenangannya.
Hati saya sedang labil-labilnya.
Bergolak bak kawah Chandradimuka.
Memanas bagaikan kompor meleduk.
Berkobar-kobar seperti sebuah peristiwa kebakaran.

Saya kira hidup yang berkelok-kelok itu cuman ada di sinetron.
Dramatisasi ditambahkan untuk mendongkrak rating.
Karena sebenarnya penonton suka askese hati.
Tayangan yang adem ayem bakalan gak sampai 5 menit langsung dipindah.
Tapi apa iya kita mau mendapat kelokan itu dalam realita hidup.
Jujur saja saya agak lelah menjalani kelokan itu sepanjang hidup yang saya ingat.
Tapi itu tidak berarti saya mengutuki hidup dan memilih tidur tanpa roh dalam hangatnya tanah ukuran 2 x 3.
Saya masih mau membaca script dari Sang Sutradara.
Entah kemana Ia ingin mengarahkan peran yang saya jalani.
Saya cuma ingin bisa menjadi pemain watakNya.
Yang bisa berperan apa saja - serabutan. Asal sesuai dengan maunya Sutradara.
Saya belum mau dipecat dari hidup.
Karena masih ada yang saya ingin torehkan melalui peran saya.
Bukan untuk saya. Tapi untuk seseorang yang sangat saya kasihi.
Ibu............................................................................................

Rabu, 12 September 2012

Galeri Foto Celebration of 1st Anniversary Indonesia Hunger Games Community

Tributes Distrik 1 - HG 76 sesi 1

Praktek di pos Ninja Nightlock

Pengarahan di pos Jabberjay by Avox Girl




Tributes Distrik 4,5,6

Tributes Distrik 4,5,6

Sesi wawancara pemenang HG 76 sesi 2 o/Seneca IHG
"Aalexis at Jabberjay post"




"Gaia-Erroll-Aalexis and IHG Mentor"

"Gaia Leukos and Seneca Crane IHG"


"IHG Role-players"

Left to Right : Gaia-Gazelle-Primrose IHG-Kelly (real name)-Aalexis
L to R : Gaia-Gazelle-Primrose IHG-Kelly (real name)-Aalexis-Peeta IHG









Senin, 06 Agustus 2012

Ingin bibir ini berucap : I love you

Tapi betapa sungkan - karena hatimu masih ambigu

Jumat, 03 Agustus 2012

Kamu dan Aku.....


Kamu itu kobaran apiku – ketika semangatku remuk redam
Kamu itu airku – ketika jiwa ini mendidih dalam kemarahan
Kamu itu udaraku – ketika penat menyesak
Kamu itu hidupku – ketika raga ini mati asa
Kamu itu pelengkap bagian diriku yang hilang
Jangan kemana-mana, aku tanpamu hanya setengah nyawa

Kamis, 02 Agustus 2012

Someday

Ketika saya mengetik tulisan ini, saya sedang mendengarkan lagu Rob Thomas yang berjudul Someday.

Entah kenapa setiap saya mendengar lagu ini ada perasaan aneh, seperti ada sesuatu yang "nyangkut" di hati saya. Sangat sulit bagi saya untuk menggambarkannya. Tapi saya akan mencoba sedikit :

Ketika saya mendengarkan lagu ini, seperti ada harapan bahwa sesuatu yang buruk, entah bagaimana bisa lenyap bagaikan kabut. Melayang terbang entah kemana...asalkan pandangan mata ini tidak terhalang lagi.
Perasaan percaya bahwa in time....things can be better than before.

Harapan....ya..Someday adalah sebuah harapan bagi saya.
Bahwa beban dan kesedihan yang saya tahan, yang saya sedang pikul.....bisa menemukan jalan keluarnya.

Someday.....maybe not today, nor tomorrow, nor the day after tomorrow
......but someday....I believe in someday..........



Minggu, 24 Juni 2012

Cannot delete widgets or shortcuts on home screen when long press.

[Android Forums] - Cannot delete widgets or shortcuts on home screen when long press.

Before deciding to do factory reset, check out following tips:
- If you are using Go Launcher app, press menu in home screen mode
(on my Samsung Ace is the touch button on the left side).
- Press "More" then you can find "lock/unlock screen". If the status is "unlock screen",
 it means that you cannot edit your screen/preview/app drawer, and long press does not work.
- To change it, press "unlock screen" button until the status changes to "lock screen".

Voilà, your problem is solved!


solution by : Emma Salawane (twitter account : @itsumodemma)

Selasa, 12 Juni 2012

Broken


Dear Love,

It hurt my heart when I know I'm not the only one
Yes I know I'm not that perfect
I have scar that no matter what - it won't heal and will forever leave a mark

But one thing for sure
My heart and love is not play pretend
It's not a game and have no end
Yes there some lack
But I try my best to comeback every time I loose my track

I can't ask you to understand
Because it's your heart not mine
Maybe you won't mend
I have no right to amend

I just wish....not "hate" the word that end this relationship
The memory will always be my worship
Because you are the one - once my faith in love




Minggu, 10 Juni 2012

Somebody That I Used to Know

I'm in love with the lyrics and decided to love the song :p

Somebody That I Used to Know Video

Here's the lyrics :

"Somebody That I Used To Know"
(feat. Kimbra)

[Gotye:]
Now and then I think of when we were together
Like when you said you felt so happy you could die
Told myself that you were right for me
But felt so lonely in your company
But that was love and it's an ache I still remember

You can get addicted to a certain kind of sadness
Like resignation to the end, always the end
So when we found that we could not make sense
Well you said that we would still be friends
But I'll admit that I was glad it was over

But you didn't have to cut me off
Make out like it never happened and that we were nothing
And I don't even need your love
But you treat me like a stranger and that feels so rough
No you didn't have to stoop so low
Have your friends collect your records and then change your number
I guess that I don't need that though
Now you're just somebody that I used to know

Now you're just somebody that I used to know
Now you're just somebody that I used to know

[Kimbra:]
Now and then I think of all the times you screwed me over
But had me believing it was always something that I'd done
But I don't wanna live that way
Reading into every word you say
You said that you could let it go
And I wouldn't catch you hung up on somebody that you used to know

[Gotye:]
But you didn't have to cut me off
Make out like it never happened and that we were nothing
And I don't even need your love
But you treat me like a stranger and that feels so rough
No you didn't have to stoop so low
Have your friends collect your records and then change your number
I guess that I don't need that though
Now you're just somebody that I used to know

[x2]
Somebody
(I used to know)
Somebody
(Now you're just somebody that I used to know)

(I used to know)
(That I used to know)
(I used to know)
Somebody

Minggu, 13 Mei 2012

Ed Sheeran

Yes I'm in love with this guy and his music.
Cold Coffee-nya somehow membawa saya somewhere between reality and imaginary world.
Yes...it reminds me of my childhood - me and my imaginary world, where I can be as what I wanted to be. Bersama siapapun yang saya inginkan - creating things that didn't always exist in the real world.
Just me, my world, and my imaginary Prince :)

I love you Ed Sheeran :)

Senin, 07 Mei 2012

First Cut

Sherly Crow pernah menyanyikan sebuah lagu berjudul : First Cut is The Deepest.

Buat saya...ada benarnya juga.
Bukan cuman ecek-ecek "stupid love song" - yeep it cut so deep you just cannot forget the wound easily.
Lalu apakah yang dibawa luka itu?

Luka itu membawa cerita,
luka itu membawa amarah,
luka itu membawa kenangan,
luka itu juga membawa kreativitas..hahaha
Yes....at least that what happened to me.....
So I actually learning to love my wound.
Though it's hard to do - but in some point, I thankful that it happened.
Sebuah hukum sebab-akibat yang sedang saya tuai kebaikannya.
Sambil terus digelayuti tanda tanya (kadang-kadang) akan semua apa yang saya rasakan 
dan kemungkinan bahwa semua itu mungkin hanya bagian dari khayalan tingkat tinggi saya :p
Saya ingin berpijak pada kata "Terima Kasih"
You made me as who I am.
Saya lengkap dengan proses luka dan kesembuhan saya.
Saya belajar dan masih terus belajar.
Though the wound still there, I'm just hoping it would not be as hurt as the old days.

Peeta


The boy with the bread has captivate my heart :) 
#justsaying

Payphone for Just a Feeling

If happy ever after did exist
I would still be holding you like this
But then again...I guess
It's just a feeling....
Just a feeling
Just a feeling that I have

Jumat, 20 April 2012

Phillip Phillips - American Idol 2012






















Officially in love with this guy...LOL.
Those eyes, that smile......a whole sexiness in one package!!!!

Emang dia sih yang pertama "capture my heart" di zona audisi.
Nih cowok kok cute aja ya....dateng audisi pake sandal doang. Penampilan seadanya.
Cuman meeennn...pas dia nyanyi------gokil banget, beda. Bingung juga menggambarkannya, kayak udah pernah liat yang kayak gini style-nya...cuman siapaa ya????
Orang-orang bilang dia mirip banget sama Dave Matthews, cuman my impression dia ini gabungan John Mayer si dewa gitar + Rob Thomas (gaya nyanyinya) + Dave Matthews.
Can you imagine those 3 hot guys combined into one??? Wkwkwkwk....
Ya semacamnya dia gak jago joget or those choreography kinda' stuff, but he surely know how to steal girl's heart...hahaha a lot of girls I mean!!!! (including me--hahaha)
Kemarin gue gak ngeliat performance-nya dia yang "You Got It Bad"...damn...but hari gini...youtube ajaaah..
And there he goes..OMG!!!!!! Kalo gue nonton live udah FAINT kali...wkwkwkkwk....
And for all of a sudden those fangirling over Phillip comes back around in a speed of light....(such a drama queen I am :p).

Yes baby - now I'm officially go for Phillip all the way sampe end of AI - entah dia bakal masuk final apa gak pokoknya jagoan gue Phillip!! -

Hey boy...you are one of a kind - a sexy goofy kind of man -
Satu pesen gue : don't shave.....hahahaha Scruffy is the new sexy meeen!!!!


Selasa, 03 April 2012

Hanson - Shout It Out Tour 2012 at Manila

Sesuatu yang gila........
Mungkin itulah kalimat yang tepat untuk menggambarkan pengalaman saya menonton konser Hanson.
Banyak orang bilang : "Memangnya Hanson masih ada ya?" bahkan petugas imigrasi di Soetta bilang, "Siapa tuh Hanson?" Saya balas saja dengan balik bertanya, "Lahir tahun berapa sih?" Hahaha.....
Yes I am crazy - and I love being crazy for this thing. Sesuatu kegilaan yang berbeda dan mungkin tidak banyak orang yang bisa mengerti kenapa. But I love being different - anything but ordinary-lah -

Dan rencana dadakan itupun akhirnya terwujud!!!
Terbang ke negeri orang pada dini hari pukul 00.55 WIB tanggal 30 Maret 2012 - mendarat di NAIA pukul 05.55 waktu setempat. Betapa tepat waktunya maskapai Philippines Airlines ini! Sesuatu yang patut dicontoh. Oh iya - intermezzo saja - I sit next to the lady that sing Denpasar Moon yang sangat fenomenal itu di zamannya (zaman yang juga masih saya rasakan waktu masih 'piyik') - but anyway...bukan itu kan inti ceritanya....hahaha...it has to be all about the brothers!!!!! Yup....all about Hanson!!!!

Sebenarnya saya hanya bisa melihat mereka saat konser, teman saya Anita dari Hanson Indonesia lebih beruntung karena bisa menghadiri jumpa fans di mall-EDSA.
Tapi bisa melihat mereka bernyanyi, sudah sangat...wow...sulit digambarkan!!!
Buat sebuah band indie yang susaaaahnya minta ampun untuk 'dijemput' promotor lokal negara saya yang mungkin merasa bahwa mereka sudah tidak menguntungkan lagi secara komersial untuk menarik massa menonton performance mereka, bisa jadi ini adalah satu-satunya kesempatan buat melihat mereka bermusik dengan jarak dan ongkos yang masih 'masuk akal' ketimbang harus ngejar ke benua lain such as Australia or others which is impossible.......

Maka.....kalau orang bilang ini kenekadan yang gila...yup...saya memang melakukan kenekadan ini....
Worth it gituuuu........
Yang namanya nyanyi live......udah gak bisa disangkal, Hanson juara banget. Memang pas dirasain kok kayaknya lagunya dikit amat yak (hahaha..can't get enough of them soalnya.....gak mau berenti denger mereka nyanyi) tapi ternyata....mereka nyanyi 20 lagu meeen!!!!! Sejauh ini mereka masih 'megang' setlist terbanyak dari konser yang udah pernah saya tonton. Soal menyesal baru ngefans sekarang, mungkin jawabannya adalah : IYA!!! Dulu mereka hanya sejauh Citos gituuu (pas konser terakhirnya di Jakarta).....yah ampun..tinggal ngangkot sekali dari kantor saya sekarang....

Entah apa yang membuat saya sangat jatuh hati sama mereka..tapi Hanson membawa sesuatu yang saya yakini, bahwa musisi itu harus selalu ada dan berkarya no matter what-meskipun mereka bukan lagi superstar yang bersinar menyilaukan seperti dulu saat Mmmbop meledak world wide-, bahwa musisi juga bisa berumah tangga dengan manis dan baik :) punya kehidupan yang jauh dari hingar-bingar drugs dan night clubs. Mereka beda!!! Mereka HANSON...dan biar orang-orang bilang mereka gak nge-hits lagi, saya gak akan malu untuk mewariskan lagu-lagu mereka ke anak-anak saya nanti, cause they have that quality and consistency that you cannot describe in words saking beautiful-nya.

Thank you HANSON for a good music.
Jarak Indonesia-Filipina worth to travel because of your top performance!

Selasa, 20 Maret 2012

Pertolonganku

Kemarin isu kerusuhan antar suku sempat membuat suasana mencekam di Bekasi. Isu sweeping membuat cemas rekan-rekan sehingga kegiatan-kegiatan pemuda yang diadakan disudahi lebih awal dari biasanya. Kekhawatiran sempat terasa, akankah kami sampai di rumah dengan selamat?

Saya kembali teringat dengan pembacaan di Sabda Bina Pemuda pagi kemarin yang terambil dari Mazmur 121. Penulis menjabarkan bagaimana kekuatiran umat Allah yang hampir sama dengan kekuatiran kami pemuda pada malam itu - apakah kami bisa kembali ke rumah kami dengan selamat?
Tapi disitulah penyerahan terasa, bahwa hati yang cemas dan berharap akan perlindungan dan pertolongan Allah tidak akan berbuah kesia-siaan.


(1) Nyanyian ziarah. Aku melayangkan mataku ke gunung-gunung; dari manakah akan datang pertolonganku? 
(2) Pertolonganku ialah dari TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi. 
(3) Ia takkan membiarkan kakimu goyah, Penjagamu tidak akan terlelap. 
(4) Sesungguhnya tidak terlelap dan tidak tertidur Penjaga Israel. 
(5) Tuhanlah Penjagamu, Tuhanlah naunganmu di sebelah tangan kananmu 
(6) Matahari tidak menyakiti engkau pada waktu siang, atau bulan pada waktu malam.
(7) TUHAN akan menjaga engkau terhadap segala kecelakaan; Ia akan menjaga nyawamu. 
(8) TUHAN akan menjaga keluar masukmu, dari sekarang sampai selama-lamanya. 

Sungguh pengalaman pribadi yang sangat menyentuh hati saya.
Firman yang saya baca paginya langsung teraplikasi pada malam harinya.
Tuhan membuktikan bahwa apa yang tertulis bukan omong kosong belaka. Rekan-rekan saya tiba di rumahnya masing-masing dengan selamat. Tuhan menepati janji-Nya. Ia menjaga nyawa kami. Ia tidak terlelap dan tidak tertidur. 
Ia Penjaga yang setia :)

Jakarta, 21 Maret 2012 

Rabu, 14 Maret 2012

Exhale (Shoop shoop) - Whitney Houston

everyone falls in love sometime
sometimes it's wrong, and sometimes it's right

for every win, someone must fail
but there comes a point when
when we exhale (yeah, yeah, say)

chorus:
shoop, shoop, shoop
shoop be doop, shoop, shoop

sometimes you'll laugh
sometimes you'll cry
life never tells us, the when's or why's
when you've got friends, to wish you well
you'll find your point when
you will exhale (yeah, yeah, say)


chorus

hearts are often broken
when there are words unspoken

in your soul there's answers to your prayers
if you're searching for a place you know
a familiar face, somewhere to go
you should look inside yourself
you're halfway there

sometimes you'll laugh
sometimes you'll cry
life never tells us, the when's or why's

when you've got friends, to wish you well
you'll find your point when
you will exhale (yeah, yeah, say)

chorus 



note:
Yes I exhale.....cause You know what best more than I do.
So I thank Lord for every plan You set for me :)
In time I will know.....it is the best.
Sometimes I just need to exhale...........

Selasa, 13 Maret 2012

Hitam

Dan hari ini...perasaan saya untuk memakai baju hitam yang sangat kuat kembali terjawab......
Kenapa??

Hanya bisa mengatakan : Tuhan mendampingi dan menyeka air mata keluarga yang ditinggalkan....
Been there before...tidak ada kata terbaik selain penghiburan dalam "diam yang empati"

Kamis, 01 Maret 2012

Bittersweet

Sebuah kerinduan akan "rasa sakit" setelah sekian lama ia menetap. 
Keterkejutan karena ternyata ia sudah hilang, sebelum saya benar-benar mawas. 
Mungkin itu yang membuat saya sedikit merasa something's missing
Fakta yang aneh. 
Ketika sesungguhnya saya sudah menunggu lama agar rasa itu pergi-
tapi ternyata ada bagian dalam diri saya yang merasa ada yang kurang ketika ia pergi tanpa pamit. 

-What a bittersweet fact-

Kamis, 23 Februari 2012

"wayangan"

Suka nonton wayang? Yup....mungkin karena ada darah Jawa yang mengalir dalam diri saya.
Dan ada darah seorang guru sejarah yang mengalir dalam diri saya. Wayang dan segala konflik ceritanya, sangat menarik untuk diikuti.....complicated bahkan sebelum ada sinetron-sinetron yang njelimet dan gak makna di jaman sekarang ini (padahal jaman saya kecil sinetron banyak kok yang bermutu...kenapa kesini-sininya makin payah ya?). Ceritanya sebenarnya lebih berliku ketimbang telenovela. 
Mendengarkan nyanyian dan musik dalam pewayangan itu....apalagi kalau dari siaran radio....membawa saya bernostalgia tentang Semarang....tentang rumah Opa...dan tentunya tentang Opa.
Wayang......banyak pembelajaran hidup yang bisa ditarik dari ceritanya.
Ceritanya banyak....tapi saya suka cerita Mahabrata. It's cool - kinda' perseteruan gangster elite - between Pandawa and Kurawa.

So...wayangan di atas cuman intermezzo. Wayangan saya sebenarnya tentang ya...."wayangan" itu sendiri alias habit mengerjakan sesuatu sampai semalaman suntuk. Nggak dicicil dari jauh-jauh hari. Kedebak-kedebuk.
Saya sangat "hidup segan mati tak mau" dalam menghilangkan habit ini.
Mungkin pengaruh intermezzo di atas (walau saya tahu itu hanya alasan yang dicari-cari).
Ujian dari dahulu kala belajar hobinya ya ini...wayangan. As a note : belajar-bukan bikin contekan ya- I try my best to fill/answer my test with honest way. Bikin bahan juga wayangan......oh my....how I already fall for this "wayangan" habit.

Pertanyaannya adalah sampai kapan ya?
Sampai tulisan ini tercetak ya saya sedang melakoni "wayangan" ini. 
Sedang mencari inspirasi....tapi juga ingin sekali menulis...maka disesuaikan saja topik tulisan ini dengan realita yang sedang saya jalani.

Mungkin buat yang membacanya akan ada yang berujar "boring banget sih tulisan ini....gak makna banget"
Tapi saya akan berujar "wong ini blog saya kok.....judulnya saja -the way that i describe my feelings- jadi sah-sah saja toh untuk menuliskan yang saya rasa :p"

Sambil menulis...pikiran saya melayang dan teringat sebuah nama : SAMUEL MULIA.
Idola saya dalam menulis kolom singkat kategori parodi di harian Kompas setiap hari Minggu.
Terima kasih karena Anda telah menjadi inspirasi saya dalam menulis. Cara Anda menyampaikan sesuatu, sangat apa adanya yet so interesting even untuk tema yang "biasa-biasa saja".

Cara Andalah yang membuat saya terpacu untuk terus mengisi blog ini dengan hal-hal yang saya rasa dan alami yang meskipun sederhana namun ternyata bisa juga kok menjadi sebuah tulisan yang "lumayanlah" untuk dibaca dan dimaknai walau kadarnya masih dibawah standar...hehehe.

Rabu, 22 Februari 2012

Matt Wertz - 23 Places



Ingin me-review sebuah album indie yang saya kenal dari situs Noise Trade
dari penyanyi bernama Matt Wertz.
Entah kenapa saya memutuskan untuk men-download albumnya yang berjudul 23 Places
dan suprisely.....saya menyukai lagu-lagunya.
Terutama untuk lagu yang berjudul :

  1.  Sweetness in Starlight
  2.  Red meets Blue
  3.  Falling of The Face of The Earth
Pemusik ini pula yang menggerakkan saya untuk mulai menggunakan akun paypal saya, cuma supaya saya bisa memberi tip pada lagu-lagu bagus yang saya download di situs Noise Trade.

Coba anda mendengarkannya....
Telinga anda akan mendapat nuansa musik yang menyegarkan dan tidak sekadar jedag-jedug seperti musik mainstream yang beredar di pasar komersil sekarang ini.

Semoga anda menyukainya...as much as I do :)

Selasa, 21 Februari 2012

Menunggu.......

Hidup itu penuh dengan aktivitas "menunggu".
Menunggu detik berganti menit,
menit berganti jam,
dan jam berganti hari.

Menunggu kelahiran,
menunggu pertumbuhan,
menunggu saat rambut mulai beruban dan ingatan memudar,
menunggu Tuhan berkata "sudah selesai", dan manusia pun meninggalkan raganya ketika saat itu tiba.

Menunggu ada jemari yang mengisi ruang diantara jemari kita,
menanti sang belahan jiwa,
menunggu saat "tie the knot",
menunggu saat ada tawa-canda bayi dalam rumah tangga baru.

Sementara menunggu, manusia bisa menyusun target dan rencana,
tapi Ia sudah punya "master plan-nya".
Ia tahu kapan saat yang tepat untuk kita mendapatkan apa yang kita nanti-nantikan.
Hanya saja terkadang manusia merasa sudah terlalu lelah menunggu.
Terlalu lama.........sementara "antrian ruang tunggu" sudah mulai berkurang jumlahnya, karena mungkin yang lain sudah memperoleh apa yang mereka nantikan.
Nalar terkadang mulai panik, batin mulai bertanya, "apakah saya akan mendapatkan yang saya tunggu setelah sekian lama saya menantikannya?"
Keraguan mulai muncul.

Tapi saya akan tetap di sini. Menanti kamu..........menanti terwujudnya rencana kita.
Walau saya pun belum tahu kapan kepastian sang waktu akan penantian saya.
Saya ingin belajar percaya.
Entah orang-orang bilang itu penantian yang terlalu lama, tapi toh saya yang menunggu-bukan mereka.
Saya percaya-penantian yang setia tidak akan berujung sia-sia.