Senin, 26 Januari 2026

Rhema 2 Desember 2025

Mazmur 32:3, 5 (BIMK)  

Selama aku tidak mengakui dosaku, aku merana karena mengaduh sepanjang hari. 

Lalu aku mengakui dosaku kepada-Mu, kesalahanku tak ada yang kusembunyikan. Aku memutuskan untuk mengakuinya kepada-Mu, dan Engkau mengampuni semua dosaku. 

Didalam pengakuan & keterbukaan (akan dosa), ada pemulihan & kesembuhan. Tentunya pengakuan & keterbukaan ini harus pada orang yg tepat (selain tentunya yg terutama kepada Tuhan). Supaya kita dibimbing utk masuk dalam pertobatan & pemulihan. Karena menutupi dosa hanya akan menghasilkan dosa2 lainnya krn contoh saja: berbohong ditutupin dg kebohongan lainnya & demikian seterusnya. Tuhan mau kita bebas & tidak terikat dlm dosa. Karenanya udah paling bener jujur sama Tuhan & minta ampun sehingga proses pemulihan akan lebih cepat.


Filipi 1:6 (TB)  

Akan hal ini aku yakin sepenuhnya, yaitu Ia, yang memulai pekerjaan yang baik di antara kamu, akan meneruskannya sampai pada akhirnya pada hari Kristus Yesus.

Tuhan yg memulai (pekerjaan baik dlm pemberitaan injil), Tuhan juga yg akan mengakhirinya dg baik. Jadi kita ini adalah pekerjanya Tuhan. Kalo kita undur atau menyerah, bukan berarti lalu rencana Tuhan jadi gagal, karena sesungguhnya Tuhan bisa pakai apa saja & siapa saja utk menggenapi rencanaNya. Sekarang adalah keputusan kita utk mau menyelesaikannya didalam Tuhan atau menyerah di tengah jalan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hubby's Appreciation

  Hari ini suamiku pasang ini di status WA-nya. Ia termasuk jarang mengekspresikan rasa sayangnya dengan kata-kata, tapi emang dari jaman pa...